Example 728x250

Fungsi dan Manfaat Redirect 301 Untuk Seo Website Bisnis

Warta Kotamu
Fungsi dan Manfaat Redirect 301
Fungsi dan Manfaat Redirect 301

Memang Optimasi website banyak metodenya. Tidak hanya fokus mengunggah artikel standar SEO atau optimasi kecepatan website saja.

Tentunya URL website lama pun bisa dimanfaatkan untuk mendongkrak total kunjungan ke website baru yang sedang dioptimasi.

Metode mengalihkan alamat website lama menuju website baru biasanya disebut dengan metode redirect 301.

Redirect 301 secara fundamental adalah mengalihkan pengunjung situs website lama menuju website baru. Meskipun nama domain yang baru berbeda.

Redirect 301 tidak hanya sebatas mengalihkan pengunjung website yang lama menuju website baru. Redirect 301 satu juga bisa mengalihkan pengunjung website lama menuju url artikel utama atau artikel kunci.

Proses memindahkan pengunjung lama menuju website baru ini memiliki banyak tujuan. Misalnya untuk memperkuat branding, akhirnya nama bisnis berubah. Alhasil bangun website baru, namun pengunjung website lama ingin dialihkan ke website baru sehingga banyak pengunjungnya.

Selain itu, metode redirect 301 ini juga digunakan ketika sedang rebranding website baru yang lebih fresh tanpa ingin kehilangan pengunjung website lama.

Kemudian ada juga yang membeli domain lama yang sudah expired dengan backlink yang tinggi. Nah pengunjung domain expired ini diredirect menuju website baru.

Dengan cara ini maka website baru atau website yang sedang dioptimasi akan banjir pengunjung yang bersumber dari domain expired.

Jadi metode redirect 301 ini sangat cocok untuk optimasi website baru yang pengunjungnya masih sedikit. Di sisi lain, bisa juga untuk mendongkrak pengunjung website yang sudah lama namun baru dioptimasi.

Fungsi dan Manfaat Redirect 301 Untuk SEO Website Bisnis

Ada banyak sekali fungsi dan manfaat dari metode redirect 301 ini untuk optimasi website. Berikut deretannya, Yuk simak dibawah ini.

Baca juga :
Pengembangan Material Ringan untuk Efisiensi Energi pada Kendaraan Modern

Ranking Website Tetap Bagus di Halaman 1 Mesin Pencari

Ketika melakukan redirect url website lama menuju website baru, maka rangking website tetap bagus. Jadi Anda tidak perlu kecewa karena sudah menghabiskan waktu dan tenaga dalam membangun website lama.

Pengunjung website lama  tetap banyak dan laman yang masuk ranking satu akan tetap bertahan meskipun nama website sudah berubah jadi yang terbaru.

Sebab metode redirect 301 satu ini sangat efektif mempertahankan ranking website meskipun URL-nya berganti jadi baru.

Website Lama Tetap Bisa Terakses

Metode optimasi website baru dengan pendekatan redirect 301 tidak menghapus alamat URL yang lama.

Misalnya Anda punya bisnis dengan alamat website contohlamasaja.com. Url awal ini sudah banyak pengunjungnya dan backlinknya juga sudah banyak.  Kemudian alamat url contohlamasaja.com ini diredirect menuju url website baru contohyangbarusaja.com/bisnis.

Dalam proses redirect ini, tentu Anda tidak ingin pengunjung dan backlinknya  hilang. Atau hal terburuk url lama ini  tidak bisa diakses.

Dengan metode redirect 301 maka akses menuju contohlamasaja.com masih bisa dilakukan. Namun alamatnya di browser berubah jadi url baru contohyangbarusaja.com/bisnis.

Pengunjung yang sudah langganan di website contohlamasaja.com tetap bisa mengunjunginya. Jadi redirect 301 sangat efektif jika ingin rebranding bisnis lewat website.

Itulah penjelasan tentang Fungsi dan Manfaat Redirect 301, semoga bermanfaat.